Kamis, 24 Juni 2010

Preview Ghana vs Jerman. Sepak Bola Hoki Melawan Panser

Penyerang Jerman, Miroslav Klose. Tanpa dirinya, lini depan Jerman bisa kesulitan mengatasi Ghana.

JOHANNESBURG, - Performa Ghana di Piala Dunia 2010 Afrika Selatan masih jauh dari meyakinkan. Namun faktanya, mereka kini berpeluang menjadi satu-satunya tim Afrika yang masuk ke putaran 16 besar di turnamen ini.

Ghana berada di Grup D bersama Jerman, Serbia, dan Australia. Mereka sudah melakoni dua dari tiga pertandingan, yaitu melawan Serbia dan Australia. Mereka kini duduk di puncak klasemen dengan empat poin dan surplus satu gol. Jerman di tempat kedua dengan tiga poin dan surplus tiga gol. Serbia ada di tempat ketiga dengan tiga poin dengan selisih gol nol. Australia bertengger di dasar klasemen dengan satu poin dan minus empat gol.

Dengan begitu, untuk sekadar lolos fase grup, Ghana cuma membutuhkan hasil imbang dengan Jerman. Di atas kertas, menahan Jerman bukan pekerjaan mudah bagi Ghana. Namun, jangan lupa, sementara ini Ghana terbukti dinaungi keberutungan dalam dua laga sebelumnya. Jerman malah sedang dilanda kesusahan besar.

Bagaimana tidak beruntung, ketika melawan Serbia, Ghana menang 1-0 berkat penalti. Saat bertemu Australia, mereka bisa mendulang hasil seri 1-1 juga karena hadiah penalti. Ini masih ditambah fakta bahwa, ketika melawan Ghana, Serbia dan Australia sama-sama kena bencana satu kartu merah.

Di sisi lain, catatan keberuntungan itu pula yang menunjukkan betapa minimnya kualitas permainan Ghana sesungguhnya. Ketika tarung kontra Serbia, misalnya, Ghana cuma melawan sepuluh pemain sejak Aleksandar Lukovic diganjar kartu kuning kedua pada menit ke-74, atau sebelas menit sebelum mendapat hadiah penalti. Di laga itu, tim "Bintang Hitam" cuma mampu membukukan penguasaan bola sebesar 48 persen dan melepaskan tiga tembakan akurat.

Performa Ghana yang serba pas-pasan semakin kentara ketika statistik laga antara mereka dan Australia bicara. Saat itu, Australia sudah bermain dengan sepuluh orang sejak menit kesepuluh, menyusul kartu merah yang diterima Harry Kewell. Dalam keadaan itu, mereka malah kecolongan gol musuh yang dicetak Brett Holmann ada menit ke-11. Seandainya tak ada penalti Asamoah Gyan pada menit ke-25, laga itu mungkin akan berakhir 1-0 untuk Australia. Sepanjang laga itu, Ghana dan Australia sama-sama menguasai bola sebanyak 50 persen. Namun, sementara Ghana melepas enam tembakan akurat dari 22 usaha, "Socceroos" menciptakan lima peluang emas dari delapan percobaan.

Meski begitu, rekor kebobolan cuma satu gol menunjukkan Ghana punya kualitas bagus di lini belakang. Melawan Jerman, Stephen Appiah dkk masih membutuhkan keberuntungan dan kualitas itu. Pasalnya, Jerman tetaplah salah satu tim favorit yang punya ambisi dan kualitas juara meski mereka baru saja ditekuk Serbia, 0-1.

Keberuntungan bagi Ghana sudah terlihat dari munculnya berbagai masalah yang melanda kubu Jerman. Yang paling kentara tentu saja absennya Miroslav Klose, penerima kartu merah dalam laga versus Serbia. Kekalahan dari Serbia juga membuat Jerman terpojok oleh kritik publik sendiri.

Dengan begitu, pertandingan sepertinya akan berlangsung satu arah. Sementara Jerman yang membutuhkan kemenangan akan menyerang, Ghana yang cuma perlu hasil imbang akan bertahan. Namun, jangan lupa, sepak bola juga selalu punya ruang untuk kejutan selain untuk hasil akhir. (*)

Data dan Fakta Pertandingan
GHANA VS JERMAN

Stadion Soccer City, Rabu (24/6/2010)
Siaran langsung RCTI, Kamis (24/6/2010) pukul 01.30 WIB

Perkiraan susunan Pemain
Ghana (4-2-3-1):
Kingson; Pantsil, John Mensah, Vorsah, Sarpei; Annan, Boateng; Tagoe, Asamoah, A Ayew; Gyan
Jerman (4-2-3-1): Neuer, Lahm, Mertesacker, Friedrich, Badstuber; Schweinsteiger, Khedira; Ozil, Muller, Podolski; Cacau

Klasemen Sementara Grup D
Ghana 2 1 1 0 2-1 4
Jerman 2 1 0 1 4-1 3
Serbia 2 1 0 1 1-1 3
Australia 2 0 1 1 1-5 1

Rekor Pertemuan
1993 Jerman 6-1 Ghana Persahabatan

Rekaman Pertandingan
Jerman:

18-06-10: Jerman 0-1 Serbia
14-06-10: Jerman 4-0 Australia
04-06-10: Jerman 3-1 Bosnia
30-05-10: Hongaria 0-3 Jerman
04-03-10: Jerman 0-1 Argentina

Ghana:
19-06-10: Ghana 1-1 Australia
13-06-10: Serbia 0-1 Ghana
05-06-10: Ghana 1-0 Latvia
02-06-10: Belanda 4-1 Ghana
04-03-10: Bosnia 2-1 Ghana

Tidak ada komentar:

Posting Komentar