Minggu, 27 Juni 2010

Uruguay, Prestasinya Mengerdilkan Indonesia

Pelatih Uruguay, Oscar Tabarez.

PORT ELIZABETH, - Siapa bilang mencari sebelas pemain dari jutaan penduduk itu sulit? Buktinya, Uruguay bisa mendapat 23 pemain dari sejumlah kecil penduduk di negara tersebut.

Uruguay adalah negara kecil di tenggara Amerika Selatan. Luasnya sekitar 180.000 km2, sedikit lebih besar dari Pulau Jawa. Dengan jumlah penduduk hampir 4 juta jiwa, kepadatan penduduk di Uruguay hanya sekitar 20 orang/km2. Bandingkan dengan data sensus penduduk 2005 di tanah air, di mana kepadatan penduduk di Jakarta mencapai lebih dari 13.000 orang per km2.

Namun, tengoklah prestasi tim sepak bola Uruguay. Negara ini sudah dua kali juara dunia. Di Piala Dunia 2010 kali ini, tim asuhan Oscar Tabarez itu mampu menembus perempat final pertama sejak 40 tahun silam.

"Kami sebuah negara yang hanya terdiri dari tiga juta penduduk, kami sudah lama mencari hal seperti ini dan kini terjadi. Kami salah satu dari delapan tim terbaik di dunia," kata Tabarez setelah timnya menang 2-1 atas Korea Selatan pada perempat final di Stadion Nelson Mandela Bay, Port Elizabeth, Sabtu (26/6/2010).

Sama seperti Uruguay, jumlah Korsel juga kalah banyak dibanding Indonesia. Namun, tim "Ginseng" itu dua kali sukses lolos dari fase grup Piala Dunia.

"Tim Korea ini bermain hebat, ini memperlihatkan bagaimana berimbangnya sepak bola di piala dunia. Kemenangan kami berkat pertarungan keras," komentara Tabarez.

Jadi, tidak tepat jika membanding-bandingkan jumlah penduduk dengan prestasi sepak bola sebuah negara. Ketika menyaksikan siaran langsung duel pembukaan antara Afrika Selatan dan Meksiko di Bali, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pernah berkata, "China juga tidak masuk (Piala Dunia 2010), bukan?" Ini tentu merupakan gurauan paling serius tentang sepak bola Indonesia, yang belum bisa mencari tim bergengsi dari negara berpenduduk lebih dari 200 juta. Uruguay telah mengerdilkan negara-negara yang lebih besar dengan prestasi sepak bola mereka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar