Kamis, 01 Juli 2010

Van Marwijk: Brasil Akan Bertekuk Lutut

Pelatih timnas Belanda Bert van Marwijk

PORT ELIZABETH, - Kehebatan juara dunia lima kali, Brasil, tak membuat Pelatih Belanda Bert van Marwijk gentar. Ia yakin timnya bisa membuat kejutan dengan mengalahkan Ricardo Kaka dan kawan-kawan di babak perempat final, Jumat (2/6/2010).

Van Marwijk mengakui bahwa "Selecao" adalah tim yang kuat. Ia juga sadar timnya akan mendapat status underdog di pertandingan ini. Namun, hal itu tak mengurangi rasa percaya diri pelatih berusia 58 tahun itu.

"Saya sangat menantikan pertandingan ini. Melawan Brasil, mungkin untuk pertama kalinya kami akan menjadi underdog di Afrika Selatan. Tapi kami di sini untuk satu alasan, yaitu untuk mendapatkan hadiah terbesar," kata Van Marwijk.

"Kami harus percaya bahwa kami bisa. Orang-orang mungkin akan tertawa, ketika kami bilang, kami mampu memenangkan Piala Dunia. Tapi Anda harus menunjukkan mental sesungguhnya dan fokus total. Saya pikir kami telah menunjukkan hal itu."

Menurut Van Marwijk, salah satu kekuatan utama Brasil adalah faktor pengalaman mereka. "Samba" merupakan tim yang bagus dari segi sejarah dan hal ini membuat mental mereka sangat kuat.

"Brasil adalah tim yang dewasa. Mereka memiliki stabilitas. Saya telah berbicara tentang penampilan positif kami, tapi kami tak boleh besar kepala. Brasil memiliki keyakinan ini dan mereka sepertinya tidak terkalahkan," lanjutnya.

Jika Belanda, sesuai harapan Van Marwijk, mampu mengalahkan Brasil. Maka, Arjen Robben dan kawan-kawan akan menghadapi pemenang antara Uruguay melawan Ghana di babak semifinal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar